Ini Dia, Beberapa Agen Sleeper Bus Jogja Bali



Video Bus di Jalan Tol di Bali Mandara

Sleeper Bus Jogja Bali adalah opsi transportasi darat yang menawarkan perjalanan dari Jogja ke Bali. Kendaraan ini menjadi pilihan favorit karena memberikan kenyamanan selama perjalanan yang panjang, Perjalanan Jogja bali berapa jam?

Mengingat jarak yang cukup jauh antara Jogja dan Bali, pemilihan transportasi yang dapat menyediakan perjalanan yang aman dan lancar sangatlah penting, jarak Jogja bali berapa km?

Agen Sleeper Bus Jogja Bali

Mengutip dari buku "Gunungkidul, the Next Bali" karya Cyrillus Harinowo, dkk (2022), sleeper bus ini memiliki fasilitas tempat tidur yang datar seperti bus-bus di Eropa. Terdapat beberapa agen sleeper bus Jogja Bali yang dapat dipilih untuk memudahkan mobilitas. Agen-agen perjalanan ini telah terbukti memiliki kredibilitas yang tinggi, sehingga layanan yang mereka berikan dapat memuaskan pelanggan. Berikut adalah daftar agen-agen tersebut:

  1. Gunung Harta

    Gunung Harta merupakan salah satu agen sleeper bus yang populer di Indonesia. Mereka menawarkan dua kelas dalam bus mereka, yaitu kelas eksekutif dan kelas sleeper. Armada bus yang digunakan adalah Mercedez Benz 1526 dengan custom air suspension. Tiket bus dapat dipesan secara online atau langsung ke agen resminya. Alamat kantor Gunung Harta di Jogja berlokasi di Jl. Ring Road Timur 9.

  2. Tami Jaya

    Tami Jaya adalah agen sleeper bus yang menyediakan layanan perjalanan dari Jogja ke Bali. Mereka menawarkan dua kelas, yaitu eksekutif dan sleeper bus. Perjalanan menggunakan bus ini membutuhkan waktu sekitar 15 jam, namun fasilitas yang disediakan sangat memadai. Alamat agen sleeper bus ini terletak di Jl. R. E. Martadinata No.84, Pakuncen, Wirobrajan, Kota Yogyakarta.

  3. Restu Mulya

    Restu Mulya juga termasuk salah satu agen bus yang dapat dipilih untuk perjalanan rute Jogja-Bali. Mereka menawarkan beragam jenis kendaraan yang nyaman, seperti Hino dan Mercedes Benz. Harga tiket yang ditawarkan sesuai dengan fasilitas yang diberikan, yakni sekitar Rp375.000 per orang.

  4. Safari Dharma Raya

    Safari Dharma Raya adalah agen sleeper bus terpercaya yang menyediakan perjalanan dari Jogja ke Bali. Salah satu titik keberangkatan mereka adalah di Terminal Jombor, Jogja. Fasilitas yang disediakan termasuk AC, TV, selimut, makanan, kudapan, air minum, dan toilet.



Daftar agen Sleeper Bus Jogja Bali di atas dapat dipertimbangkan saat memilih transportasi. Beberapa faktor yang dapat dipertimbangkan antara lain harga tiket, fasilitas yang disediakan, dan durasi perjalanan.

Info via : https://kumparan.com/seputar-bali/daftar-agen-sleeper-bus-jogja-bali-terupdate-2289v9R0jWL/full

No comments:

Post a Comment